Perang Bintang Tutup Rangkaian DISL 2009
JAKARTA – Laga penuh gengsi “Perang Bintang” bakal menutup rangkaian kompetisi paling gebyar di Bumi Nusantara Djarum Indonesia Super League (DISL) 2009/2010. Laga yang mempertemukan juara DISL 2009/2010 melawan pemain terbaik pilihan masyarakat liga musim ini.
CEO Liga Indonesia Joko Driyono di Jakarta, Kamis (20/5) malam menyatakan, sebanyak 56 pemain dengan komposisi enam kiper, 15 defender, 20 gelandang, dan 15 penyerang ditetapkan sebagai nominator pemain yang akan dipilih masyarakat lewat SMS.
“Penentuan nominator hanya untuk memudahkan masyarakat memilih. Penentuan didasarkan statistik pemain selama bermain di kompetisi termasuk minutes of play, gol, disiplin, dan hal-hal teknis lainnya sehingga inilah pemain terbaik yang ada di kompetisi musim ini,” kata Joko dalam peluncuran event ini di Stadion GBK.
Hadir juga dalam peluncuran event ini mantan pemain seperti Oyong Liza, Joppie Lepel, Adi Mulyadi, Surya Lesmana dan Ricky Yacob. Muncul nominator kiper Markus Horison dari Persib, Edi Sibung yang saat ini memperkuat PSPS Pekanbaru. Sedang untuk kategori gelandang, polling sementara diduduki Diva Tarkas (PSM Makasar). Di pemain depan, nama Boas Solossa terlihat masih menjadi favorit publik untuk sementara. Kategori pelatih, arsitek Arema Indonesia, Rene Albert untuk sementara masih di puncak polling.
“Peran masyarakat untuk melakukan SMS dengan memilih pemain favorit sangat ditunggu karena apresiasi voter akan diberikan hadiah menarik, dan yang lebih penting akan menjadi bagian sejara Perang Bintang 2010,” kata Joko Driyono.
Poling sendiri dapat dilakukan masyarakat dengan mengirim SMS ke nomor 9858. Untuk program ini, PT Liga Indonesia memberi batas akhir hingga 3 Juni mendatang.
Dalam rangkaian Perang Bintang ini juga berlangsung Perang Bintang U-21 antara juara Persib U-21 melawan bintang U-21 dan "One Day Football Festival". Selain itu pada 4 Juni, Liga diundang Kedutaan Belanda untuk menyaksikan film dokumentar legenda sepak bola Belanda Johan Cruyff.
Source: http://www.liga-indonesia.co.id/
CEO Liga Indonesia Joko Driyono di Jakarta, Kamis (20/5) malam menyatakan, sebanyak 56 pemain dengan komposisi enam kiper, 15 defender, 20 gelandang, dan 15 penyerang ditetapkan sebagai nominator pemain yang akan dipilih masyarakat lewat SMS.
“Penentuan nominator hanya untuk memudahkan masyarakat memilih. Penentuan didasarkan statistik pemain selama bermain di kompetisi termasuk minutes of play, gol, disiplin, dan hal-hal teknis lainnya sehingga inilah pemain terbaik yang ada di kompetisi musim ini,” kata Joko dalam peluncuran event ini di Stadion GBK.
Hadir juga dalam peluncuran event ini mantan pemain seperti Oyong Liza, Joppie Lepel, Adi Mulyadi, Surya Lesmana dan Ricky Yacob. Muncul nominator kiper Markus Horison dari Persib, Edi Sibung yang saat ini memperkuat PSPS Pekanbaru. Sedang untuk kategori gelandang, polling sementara diduduki Diva Tarkas (PSM Makasar). Di pemain depan, nama Boas Solossa terlihat masih menjadi favorit publik untuk sementara. Kategori pelatih, arsitek Arema Indonesia, Rene Albert untuk sementara masih di puncak polling.
“Peran masyarakat untuk melakukan SMS dengan memilih pemain favorit sangat ditunggu karena apresiasi voter akan diberikan hadiah menarik, dan yang lebih penting akan menjadi bagian sejara Perang Bintang 2010,” kata Joko Driyono.
Poling sendiri dapat dilakukan masyarakat dengan mengirim SMS ke nomor 9858. Untuk program ini, PT Liga Indonesia memberi batas akhir hingga 3 Juni mendatang.
Dalam rangkaian Perang Bintang ini juga berlangsung Perang Bintang U-21 antara juara Persib U-21 melawan bintang U-21 dan "One Day Football Festival". Selain itu pada 4 Juni, Liga diundang Kedutaan Belanda untuk menyaksikan film dokumentar legenda sepak bola Belanda Johan Cruyff.
Source: http://www.liga-indonesia.co.id/
NOMINASI PERANG BINTANG 2010
Comments
Post a Comment